LiputanAlpen, 13/08/23

Seringkali SMA Islam Al Azhar 2 melakukan Kerjasama pertukaran antar pelajar seperti dengan negara Jepang. Namun lain halnya Kerjasama yang dilakukan pada tahun ini. Yaitu pengiriman perwakilan atau duta SMA Islam Al Azhar 2 Jakarta yang mendapatkan undangan kegiatan Jambore Dunia yang diselenggarakan di Korea Selatan.

Alhamdulillah Sekolah dengan Gugus Depan …………………… diundang pada perhelatan Jambore Dunia dan hal ini merupakan sebuah kebanggaan bagi SMA Islam Al Azhar 2 Pejaten untuk dapat berperan aktif mengisi kegiatan ini.

Selain mejalin hubungan silaturahim antar negara negara, Jambore Dunia di Korea Selatan juga sebagai ajang untuk lebih meningkatkan jiwa kemandirian dan tanggung jawab, karena kegiatan ini dilakukan ditempat yang sangat jauh dari tempat tinggal, sehingga memerlukan banyak hal yang harus dipersiapkan. Seperti perlengkapan kepramukaan, juga persiapan mental spiritual agar para peserta bisa bersama-sama saling melengkapi dan menguatkan satu sama lain.

Adapun peserta yang mengikuti Jambore Dunina yang diselenggarakan di Korea Salatan adalah :

  1. Ahmad Zidan, kelas XII IPA 3
  2. Daffa Ar Rahman, kelas XII IPS 2
  3. Raka Harma, kelas XII IPS 2
  4. Felisa Zefania, kelas XII IPS 1
  5. Tyara Ramadhania, kelas XII IPS 2
  6. Lentera Firdausi, kelas XII IPA 1

Semoga hubungan persahabatan yang terjalin melalui Jambore Dunia ini tetap terus bisa berjalan dan melahirkan generasi yang siap mental, mandiri, tanggung jawab, dan kreatif. Serta dapat meningkatkan kepercayaan antar negara dan antar Lembaga.

 

Terimakasih

Wassalam

Tim HUMAS Alpen

Postingan Terkait